Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadan 1446 H

Pelatihan Kecakapan Keuangan


Pelatihan kecakapan Keuangan (PKK) diadakan Perekat pada tanggal 9-12 Juni 2015 di Gedung Dewan keuskupan Pastoral jl. Jawa no 6 bandung dengan dikuti sekitar 35 peserta yang terdiri dari anggota CU. Perekat sendiri dan beberapa dari Gereja Kristen Indonesia (GKI  Taman Cibunut) juga  anggota dari  Mitra Sejahtera binaan Universitas Katolik Parahyangan,Bandung.

 Latar belakang  pelatihan ini utuk  memberikan wawasan kepada para anggota dalam mengelola keuangan pribadi melalui tahap perencanaan  dengan  harapan  agar Anggota CU bisa menolong  keuangan untuk  dirinya sendiri.

Modul  pelatihan diambil dari pertemuan  Region Jawa yang diselenggarakan di Hening Griya, Batu Raden Purwokerto Medio September 2014  kemudian diwujudkan dalam bentuk pelatihan yang diikuti Pengurus Pengawas dari Koperasi khususnya CU  berbasis  Paroki pada bulan Maret 2015 di Poshsarang, Kediri.

Pelatihan ini dilaksanakan Perekat  bersama Komunitas Bersama Credit Union (KBCU)  dibantu penuh  Komisi  PSE. Keuskupan Bandung  dan Fakultas Ekonomi Universitas Katolik Parahyangan Bandung.

Di akhir acara peserta pelatihan mendapatkan sertifikat.

Tempat Pelayanan Kami

Kontak Kami

KOPDIT PEREKAT

Address :
éL ROYALE Hotel (d/h. Grand Royal Panghegar)
Lantai 2 #02-03
Jl. Merdeka No. 2, Kota Bandung 40111
Telepon          : +62-22-4224347
Faksimil         : +62-22-4239700
WhatsApp      : +62-22-4224347 +62-22-4239700 <= KLIK (Hanya Chat - tidak terima Telepon)
E-mail            : perekatcu@kopdit.org - perekat.cu@gmail.com
Pendaftaran  : DAFTAR ONLINE  <= KLIK